Berita Prestasi

SISWA SMAN 1 LAMONGAN, BERHASIL MERAIH PENGHARGAAN DI BIDANG OLAHRAGA

SMAN 1 Lamongan mengedepankan kualitas pembelajaran untuk para peserta didik serta mendukung semua siswanya untuk berprestasi pada bakat yang mereka miliki. Telah banyak prestasi akademik yang diraih oleh  siswa SMAN 1 Lamongan mulai dari Olimpiade Sains hingga science project. Selain di bidang akademik, SMA Semesta juga memfasilitasi dan mendukung penuh siswa-siswinya yang memiliki bakat di bidang olahraga. Mengawali semester baru dengan prestasi adalah awal yang mengagumkan. Torehan prestasi dari siswa SMA Semesta di bidang olahraga ini semoga bisa meningkatkan motivasi siswa untuk mengembangkan bakat, berkompetisi dan meraih prestasi. 

Torehan juara dibidang olahraga ini diantaranya:

  1. Okky Fahriel Kelas X-11 Juara 3 Lari 800M
  2. M. Satrio Kelas X-7 Juara 2 Gulat Kelas 71 Kg
  3. Afdan Athahillah Kelas XI IPA 5 Juara 3 Cabang Olahraga Gulat
  4. Okky Fahriel Kelas X-11 Juara 1 Lamongan City Run Kategori 10 KM
  5. Nur Thalita Salsabila Kelas X-5 Juara 2 Lamongan City Run Kategori 5KM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *